Membersihkan Screen dari tinta Plastisol

 

Cara membersihkan screen sablon manual
Ini cara saya Membersihkan screen dari tinta Plastisol bukan menghapus afdrukan

Tentunya dan memang pastinya para sabloner melakukan proses pembersihan plastisol pada screen. etelah selesai melakukan penyablonan jika screen akan disimpan di rak maka screen itu akan dibersihkan dari tinta plastisol agar dikemudian hari jika screen tersebut akan digunakan lagi, namun jika screen tidak diperlukan sebaiknya langsung dihapus afdrukannya saja tidak usah menunggu waktu lama karena hal itu hanya kan memperlambat proses penghapusan afdrukan.

Nah,..pada artikel ini saya hanya akan membahas mengenai bagaimana cara menurut yang saya lakukan untuk membersihkan screen dari tinta Plastisol bukan menghapus afdrukan. Untuk bahan-bahannya yang disediakan adalah:

  • Thinner
  • Lap
  • Sabun atau Detergen
  • Sarung Tangan Karet atau Plastiklah

Tinta – tinta textile terutama tinta rubber / karet saat mengering akan menggumpal dan dapat menyumbat pori – pori kain saring / screen. Bila gumpalan tinta ini tersangkut diantara sela – sela kain saring, maka akan sangat sulit untuk dibersihkan. Untuk itu selalu biasakan diri anda untuk membersihkan tinta diatas screen sebelum tinta itu menjadi kering.

Untuk Langkah cara membersihkannya sebagaiberikut:

  • Gunakan sarung tangan ya..
  • Tuangkan tihnner merata pada secreen ambil lap kering kemudian gosok hingga merata dari semua yang ada tinta plastisolnya
  • Ambil kain lap yang bersih lap semua tinta plastisol hingga tinta plastisol terangkat pada lap, lakukan secara berulang-ulang dengan tuangkan thinner secukupnya.
  • Cuci dengan menggunakan sabun atau detergen gosok dengan lap ini akan membersihkan tinta plastisol dan sisa minyak thinnernya.
  • Lakukan secara berulang dari dua sisi screen
  • Jika sudah selesai jemur hingga kering dan simpan screen

Itulah cara membersihkan screen dari tinta plastisol bukan menghapus afdrukan ya... cara akan berbeda lagi..

Semoga bermanfaat,...


Labels: Artikel Sablon, IDE Usaha, Sablon Manual

Terimakasih sudah membaca Artikel Membersihkan Screen dari tinta Plastisol. Silakan dishare ya...!

0 Komentar untuk "Membersihkan Screen dari tinta Plastisol"

Back To Top