Mengetahui Model Kaos Model RAGLAN Bahan dan Jenisnya

Sablon Kaos Raglan
Pada kehidupan sehari-hari kaos sudah merupakan pakaian yang sering dipakai orang -orang baik untuk santai, olahraga ataupun acara formal maupun non formal. Bagi yang masih awam tentang dunia perkaosan mungkin isitilah Kaos Raglan akan terdengar agak aneh. Pada artikel ini saya akan menjelaskan mengenai apa itu kaos Raglan yang beredar umum di masyarakat.

Kita mulai dari pemahaman awal tentang kaos RAGLAN, Kaos Raglan merupakan model kaos yang memiliki panjang lengan tangan yang bisa dikatakan tanggung. Kaos raglan ini memiliki panjang lengan tangan yang tidak full panjang seperti kaos lengan panjang, tapi tidak juga berlengan pendek seperti kaos lengan pendek pada umumnya. Kaos raglan mempunyai panjang tangan 3/4 (Halfsleeve) atau sekitar 75% dari panjang kaos lengan panjang. Walaupun begitu ada juga variasi kaos raglan dengan full lengan panjang (Longsleeve) atau kaos raglan berlengan pendek (Short).

Kaos Raglan bisa disebut juga "Raglan Tee" adalah kaos yang tidak ada jahitan di bahu. Bagian bahunya menyatu dengan bagian lengan. Ragam corak dari kaos raglan adalah kaos ini mempunyai 2 warna dalam 1 kaos. Ada perpaduan warna antara warna body dengan warna lengan. Untuk warna bodynya ada yang berwarna putih atau abu misty, sedangkan lengan bisa berwarna warna merah, hitam, biru benhur, biru turkis tua, hijau toska, ungu, kuning, atau tergantung dari permintaan pelanggan.

Untuk bahan Kaos Raglan ada beberapa macam yaitu Pilihan Bahan Kaos Raglan :

  • Cotton Bamboo 30s.
  • Cotton Combed 30s.
  • Cotton Combed 24s.
  • Cotton Combed 20s.

Kaos Raglan untuk saat ini sering kita jumpai, untuk cabang olahragapun ada yang memakai seragam kaos raglan contohnya olahraga Base Ball. Kaos Raglan bisa divariasi dengan gambar teks atau hanya polsan saja.

Nah sudah paham khan sekarang apa itu Kaos Raglan, agar lebih bermanfaat lebih banayak silakan share Artikel ini !!!...

Labels: Artikel Sablon, Jasa Sablon

Terimakasih sudah membaca Artikel Mengetahui Model Kaos Model RAGLAN Bahan dan Jenisnya. Silakan dishare ya...!

0 Komentar untuk "Mengetahui Model Kaos Model RAGLAN Bahan dan Jenisnya"

Back To Top